Musyawarah Desa RKPDes Tahun 2020 Desa Gedangrejo Karangmojo Gunungkidul

Yulianti Mawarsih 28 Juni 2019 20:43:20 WIB

GEDANGREJO - Selasa 25 Juni 2019 pukul. 13.00 s/d 15.30 WIB, bertempat di Balai Desa Gedangrejo telah dilaksanakan Musyawarah Desa RKPDes tahun 2020. Pada Musdes ini, hadir beberapa pihak yang terkait diantaranya :

  1. Sekretaris Kecamatan Karangmojo (Suindartini S.Sos, Msi)
  2. Kasie PMD Kecamatan Karangmojo (Ngatno, S.Sos)
  3. Kasie Tata Pemerintahan Kecamatan Karangmojo (Sudiyono, S.IP)
  4. Kepala Desa Gedangrejo (Drs.H Suminto)
  5. Ketua BPD Desa Gedangrejo (Tukimanto)
  6. Perangkat Desa Gedangrejo
  7. Kepala Dusun Desa Gedangrejo
  8. Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Padukuhan (LPMP)
  9. Unsur Karangtaruna, PKK, petani, difabel
  10. Babinsa dan Babinkamtibmas
  11. Tokoh masyarakat (yang seluruhnya berjumlah 55 orang).

Susunan acara pada Musyawarah Desa Gedangrejo :

  1. Pembukaan
  2. Menyanyikan lagu Indonesia Raya
  3. Paparan Pemerintah Desa oleh Sekdes Yulianti Mawarsih, A.Md
  4. Tanggapan BPD oleh bp Tukimanto
  5. Tanggapan Muspika oleh Sekretaris Kecamatan Karangmojo (Suindartini S.Sos, Msi)
  6. Tanggapan Kasie PMD Kecamatan Karangmojo (Ngatno, S.Sos)
  7. Kasie Tata Pemerintahan Kecamatan Karangmojo (Sudiyono, S.IP)
  8. Pandangan peserta Musyawarah Desa
  9. Menyanyikan lagu bagimu Negeri
  10. Doa
  11. Penutup

Inti Musyawarah Desa :

  1. Pemaparan profil tiap-tiap bidang.
  2. Menggerakkan kesadaran masyarakat untuk swadaya menyongsong lomba Desa
  3. Bantuan stimulan ke Padukuhan se-desa Gedangrejo
  4. Pemanfaatan potensi dengan pengelolaan kios desa

Tanggapan :

1. Bapak Sugeng (dukuh Gedangan 3)

  • Desa membantu mengoptimalkan pemberdayaan, pelatihan masyarakat di lapangan
  • Pemberdayaan masyarakat tentang program bantuan bibit ayam Dusun Plumbungan bersifat perorangan/kelompok
  • Giat pembangunan J U T dan pemanfaatannya

2). Bapak Suraji (Gapoktan)

  • Mohon kegiatan dan keperluan petani diperhatikan dengan pengadaan anggaran lewat Poktan.
  • Bumdes sbg sarana utk kesejahteraan masyarakat .

3). Bapak Sugiyanto (Tokoh Adat)

  • Tukar guling tempat untukk penataan upacara adat baik parkir, Kios, kolam renang

4). Tanggapan Kepala Desa Gedangrejo ( Drs.H.Suminto)

  • Tukar guling tanah sudah selesai diajukan tinggal menunggu anggaran
  • Dana pembangunan dari APBDES menunggu kebijakan dari pemerintah.
  • Kelompok proaktif dengan dikawal dari Pemerintah Desa.
  • BUMDes sudah dibentuk, baru sebatas simpan pinjam dan terobosan termasuk lahan aset parkir dan kamar mandi di sekitar Masjid Al Falah Plumbungan
Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kabar Desa Gedangrejo

Fitur Desa Gedangrejo

Laporan Dana Desa Gedangrejo WhatsApp Desa Gedangrejo Cek Status Permohonan KTP Perpustakaan Desa Gedangrejo