Penilaian Pengelolaan Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Tingkat Kabupaten
Yulianti Mawarsih 13 September 2018 13:41:10 WIB
GEDANGREJO - Kamis (13/09/20180 pukul 09.00 WIB sampai dengan pukul 11.45 WIB bertempat di Balai Desa Gedangrejo Kecamatan Karangmojo telah dilaksanakan kegiatan Lomba Evaluasi Penilaian Pengelolaan Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil tingkat Kabupaten Gunungkidul. Pada tahun 2018 ini, Desa Gedangrejo berkesempatan untuk mewakili Kecamatan Karangmojo.
Hadir dalam Penilaian Pengelolaan Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil Tingkat Kabupaten ini dan menjadi tim penilai diantaranya Kepala Bidang Pencatatan Sipil Kabupaten Gunungkidul (Wahyudi Nugroho, S.IP, MM), Kepala Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) dan Pemanfaatan Data (Rohmi Rahayu, S.IP,MM), Kepala Seksi Kependudukan (Tri Emi Astuti, S.IP, MM), Kepala Seksi PIAK Elektronik (Anton Wibowo, S.Kom), Staff PIAK Erna Widiastuti, A.Md dan Perwakilan DP3AKBPMD (Sariyanto, S.IP, MM).
Sedang dari Kecamatan Karangmojo, sebagai peserta lomba dihadiri Camat Karangmojo (Drs Wastana), Sekcam Kecamatan Karangmojo (Aris Pambudi, S.IP), Kepala Desa Gedangrejo (Drs.H.Suminto), Unsur BPD Desa Gedangrejo, Unsur PKK Desa Gedangrejo, Unsur Karangtaruna Desa Gedangrejo, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Linmas Desa Gedangrejo.
Kegiatan ini dibuka dengan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan penampilan Panembrono oleh ibu-ibu PKK Desa Gedangrejo. Dilanjutkan sambutan Camat Karangmojo yang diwakili Sekcam Karangmojo yang diantaranya menyampaikan ucapan selamat datang kepada tim penilai serta permohonan maaf atas keterbatasan dalam menyambut dan persiapan dalam 4 hari saja. Disampaikan pula prosedur administrasi desa Gedangrejo dari bawah tingkat RT sampai ke pelayanan Desa. Dalam pelayanan yang berbasis Internet telah terpenuhi dengan pemasangan jaringan internet guna percepatan pelayanan dan informasi Desa. Sekcam Karangmojo juga memohon tim penilai mengevaluasi secara total agar kedepan pengelolaan administrasi dapat ditingkatkan.
Setelah sambutan dari Sekcam Karangmojo, dilanjutkan sambutan dan paparan Kades Gedangrejo yang berisi ucapan terima kasih atas amanah yang diberikan sehingga Desa Gedangrejo menjadi sasaran lomba tingkat kabupaten sekaligus menyampaikan permohonan atas keterbatasan dalam penyambutan tim penilai. Diperkenalkan pula motto pelayanan Desa Gedangrejo Ramah, Cepat dan Tepat. Kemudian dilanjutkan paparan Monografi Desa Gedangrejo.
Penilaian Administrasi dari Disdukcapil dilanjutkan pesan dan kesan dari Disdukcapil diwakili ibu Rohmi Rahayu, S.IP, MM menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan dan tanggapan yang luar biasa membuat terharu karena sambutan semeriah lomba desa apalagi ditampilkan pula paduan suara Panembrono dari ibu-ibu PKK Desa Gedangrejo dengan diiringi kesenian cokekan. Tim penilai sudah percaya dengan paparan yang disampaikan oleh Kades Gedangrejo namun secara riil akan tetap dilihat bersama tim, apabila ada kekurangan akan ada evaluasi untuk perbaikan kelengkapan administrasi,
Acara selanjutnya adalah tanggapan Muspika Karangmojo dan dilanjutkan doa serta menyanyikan lagu Bagimu Negeri untuk menutup acara. (pur)
Dokumentasi foto : https://web.facebook.com/media/set/?set=a.376801756222059&type=1&l=4abcce5409
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- kkkk
- CEGAH STUNTING DARI SEKARANG
- LOMBA PENGAGUNGAN TINGKAT KAPANEWON KARANGMOJO TAHUN 2024
- PELANTIKAN PAMONG DAN STAF KALURAHAN GEDANGREJO
- PENDAFTARAN PENGISIAN PAMONG DAN STAF PAMONG KALURAHAN GEDANGREJO RESMI DITUTUP
- MENDEKATI HARI TERAKHIR PENDAFTARAN PAMONG DAN STAF KALURAHAN GEDANGREJO
- HARI KE-5 PENDAFTARAN PENGISIAN PAMONG DAN STAF KALURAHAN SUDAH BANYAK PENDAFTAR