PEMBERIAN SARPRAS KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR DAN BERMAIN PAUD TAHUN 2017

Eko Sriyono 09 Juni 2017 22:34:56 WIB

GEDANGREJO - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melaksanakan gerakan nasional PAUD berkualitas. Gerakan ini dimaksudkan untuk membangun kesiapan bersekolah anak-anak sehingga dapat bertahan di jenjang sekolah dasar dan jenjang berikutnya sehingga turut mencapai wajib belajar 12 tahun yang berkualitas.

Perkembangan psikologi pendidikan, neurosains, dan investasi ekonomi untuk pembangunan kualitas manusia, akhir-akhir ini sangat memfokuskan pada usia dini. Misalnya untuk anak usia dini belajar sambil bermain merupakan suatu pedagogi tersendiri yang tidak dapat dipisahkan antara mana kegiatan belajar dan mana yang bermain.

Menangggapi hal tersebut maka Pemerintah Desa senantiasa memberikan perhatian kepada PAUD yang ada di Desa Gedangrejo Kecamatan Karangmojo Kabupaten Gunungkidul berupa Insentif Pendidik dan Dukungan Penyelenggaraan PAUD yang didanai dari Dana Desa (DDS) serta memberikan Sarana Prasarana kegiatan belajar mengajar dan bermain di Tahun 2017.

Dalam penyerahan barang sarana dan prasarana kegiatan belajar mengajar dan bermain dihadiri Ketua BPD Desa Gedangrejo (Tukimanto) didampingi Kasi Pelayanan (Efendi Muharta) serta Ketua Pengelola masing-masing PAUD di Desa Gedangrejo, Ibu Sri Isti Prihatin, S.Pd,Ibu Dina Kurniawati, S.Pd.I dan Ibu Neny Sutiyarsih, S.Pd.

Penyerahan secara simbolis diserahkan langsung oleh Kepala Desa Gedangrejo (Drs. H. Suminto) pada hari Kamis 8 Juni 2017 di Balai Desa Gedangrejo.

Kepala Desa Gedangrejo menyampaikan “Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) memiliki peran penting dalam pembentukan karakter anak, seperti kedisiplinan, kejujuran, dan etos kerja. Oleh karena itu, dalam proses pendidikan anak usia dini diharapkan tenaga pendidik mengajarkan pendidikan karakter kepada anak-anak”.

“PAUD yang kita kelola telah melakukan banyak upaya peningkatan mutu guru antara lain melalui diklat berjenjang dan penumbuhan budi pekerti sejak dini. Salah satu contoh penumbuhan budi pekerti sejak dini melalui komik dan lagu, dongeng, cerita rakyat, buku-buku berbasis bahasa ibu untuk dibacakan orang tua” penuturan Ibu Sri Isti Prihatin, S.Pd.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Kabar Desa Gedangrejo

Fitur Desa Gedangrejo

Laporan Dana Desa Gedangrejo WhatsApp Desa Gedangrejo Cek Status Permohonan KTP Perpustakaan Desa Gedangrejo